Selasa, 13 Mei 2014

PERBEDAAN HACKER DAN CRECKER


Hacker dan Cracker sering dikali dianggap banyak dari kita adalah sama, Konotasinya hampir selalu negatif dan Jahat jika mendengar kata tersebut. Padahal tidak sedikit Hacker yang berjasa karena mereka memperingatkan akan  lemahnya suatu sistem, sehingga pemilik dari sistem tersebut dapat menyadari kelemahan dari sistemnya.  Atas sebab itu hacker gikelompokan menjadi 2 bagian yakni White Hat(HACKER) dan Black HAT(CRACKER) nah dari pernyataan diatas dapat diartikan bahwa:
-          Hacker   adalah sebutan untuk orang yang mempelajari, menganalisis, memodifikasi, menerobos masuk ke dalam komputer dan jaringan komputer, baik untuk keuntungan atau dimotivasi oleh tantangan.
-          Cracker adalah sebutan untuk oranga yang mencari dan menyusup ke celah-celah keamanan suatu system untuk kepentikan pribadi dan mencari keuntungan dari system yang ditembusnya.
Disamping itu perbedaan antara Hacker dan Cracker adalah:
Hacker
-          Mempunyai kemampuan menganalisa kelemahan suatu sistem atau situs.
-          Hacker mempunyai etika seta kreatif dalam merancang suatu program yang berguna bagi siapa saja.
-          Seorang Hacker selalu akan memperdalam ilmunya dan memperbanyak pemahaman tentang sistem operasi.
Cracker
-          Mampu membuat suatu program bagi kepentingan dirinya sendiri dan bersifat destruktif atau merusak dan menjadikan sistem tersebut sebagai keuntungan.
-          Bisa berdiri sendiri dan berkelompok dalam bertindak.
-          Mempunyai website atau channel dalam IRC yang tersembunyi dan hanya orang – orang tertentu yang dapat mengaksesnya.
-          Mempunya IP address yang tidak dapat di lacak.
Ada beberapa jenis kegiaatan hacking , seperti
-          Sosial Hacking
-          Technical Hacking
Tindakan teknik untuk melakukan penyusupan ke dalam system baik dengan alat bantu(tool) atau dengan mempergunakan fasilitas system itu sendiri yang di pergunakan untuk menyerang kelemahan yang terdapat dalam system atau service. Itidar9 kegiatan ini adalah mendapat akses penuh kedalam system dengan cara apapun dan bagaimanapun.
Hacker juga dibagi menjadi beberapa tingkatan yaitu:
-          Elite
-          Semi Elite
-          Developed Kiddie
-          Script Kiddie
-          Lamer
Hacker juga mempunyai Etika Loh seperti:
·         Di atas segalanya, hormati pengetahuan & kebebasan informasi.
·         Memberitahukan sistem administrator akan adanya pelanggaran keamanan/lubang keamanan yang longgar
·         Jangan mengambil keuntungan yang tidak adil dari hacking.
·         Tidak mendistribusikan & mengumpulkan software bajakan.
·         Tidak pernah mengambil risiko yang bodoh
·         Selalu mengetahui kemampuan sendiri.
·         Selalu bersedia untuk secara terbuka/bebas/gratis memberitahukan & mengajarkan berbagai informasi & metode yang diperoleh.
·         Tidak pernah meng-hack sebuah sistem untuk mendapatkan sebuah keuntungan.
·         Tidak pernah memberikan akses ke seseorang yang akan membuat kerusakan pada system.
·         Tidak pernah secara sengaja menghapus & merusak file di komputer yang Hack.
·         Hormati mesin yang Hack, dan perlakukan dia seperti mesin sendiri.
Itulah etika dari hacker, dan selain itu para hacker juga memiliki sertifikat resmi..

Semoga bermanfaat jika ada kekurangan atau kesalahan tolong mohon masukannya dari para agan ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar